Walau bukan anak SEO, tapi belajar basic SEO akan sangat membantu teman-teman BCM yang jadi content writer atau blogger, lho. Nah, salah satu tool yang penting banget kita tahu adalah tool untuk mencari keyword.
Ada banyak tools yang bisa kita pakai untuk mencari keyword, salah satunya adalah Ubbersuggest Neilpatel.com. Bagi yang udah tahu tool ini cukup lama mungkin menyadari kalau penggunaannya secara free semakin terbatas. Walau sekarang untuk yang free-nya dalam satu harinya kita cuma bisa mencari 3 keywords, tapi masih cukup membantu.
Nah, tapi kalau kamu memang serius untuk lebih mengembangkan bisnis atau juga media sendiri, gak ada salahnya untuk subscribe. Plan pricing-nya dimulai dari 12$/month dan untuk lifetime 120$. Kalau dibandingkan dengan beberapa tools pencarian keyword lain seperti Ahrefs & SEMrush, si Ubbersuggest ini memang lebih terjangkau.
Langkah-langkah mencari keyword
Oke, sekilas info soal pricingnya, mari kita langsung lanjut ke langkah-langkah untuk keyword research.
- Pertama-tama bisa klik link ini untuk langsung menuju ke halaman pencarian keyword. Pilih bahasa & lokasi Indonesia, lalu masukkan keyword yang ingin dicari dan klik search.
2. Inilah tampilan yang muncul. Dibagian Keyword Overview menampilkan data 1 keyword pertama yang ada dilist keyword.
3. Untuk tahu lebih detailnya bisa discroll ke bagian bawah. List di bawah ini adalah list keywords lain yang bisa kamu pertimbangkan. Untuk cari tahu lebih banyak keyword-nya tinggal click View All Keyword Ideas.
Nah, di bagian sebelah kanan itu ada kolom PD & SD. PD (Paid Difficulty) yang artinya adalah tingkat kesulitan keyword. Semakin tinggi angkanya semakin tinggi tingkat kesulitannya karena banyak kompetitor yang menargetkan keyword yang sama. Sedangkan SD adalah SEO difficulty. Sama dengan PD, semakin tinggi angka SD, semakin tinggi juga tingkat kesulitan untuk muncul di halaman pertama Google.
Selain memberikan informasi seputar keyword, pada bagian bawahnya juga ada informasi mengenai Content Ideas. Dibagian content ideas kita bisa melihat page apa saja yang menggunakan target keyword kita pilih. Dengan mengeceknya kita bisa dapetin inspirasi untuk lebih memaksimalkan content yang akan kita buat.
Mencari keyword dari halaman spesifik
Untuk tahu keyword apa saja yang dipakai dalam halaman spesifik. Lebih dulu menuju halaman keyword traffic. Kemudian ganti opsi yang ada kata domain, menjadi Exact URL.
2. Masukkan link halaman yang dicari dan klik search. Di sini contohnya yang dimasukkan adalah page Niagahoster.
3. Inilah list top keyword yang ada di dalam page tersebut.
Kesimpulan
Selain mencari keyword secara langsung melalui keyword overview, kita juga bisa mengetahui keyword dari halaman website lain yang berada di halaman pertama Google dengan menggunakan fitur keyword traffic.
Sebaiknya jangan cuma memilih keyword karena memiliki volume pencarian yang tinggi, kita juga perlu mempertimbangkan SD & PD-nya ya. Jadi kalau misalkan website milik kamu itu masih baru, tapi yang dipilih ada keyword dengan volume tinggi & SD tinggi juga. Akan sangat sulit untuk bisa masuk di halaman pertama SERPs.
Ingin tahu lebih banyak tools untuk mencari keyword? Nantikan content BCM selanjutnya, ya!
Artikel lain terkait: